Pengembangan Sistem Menggunakan OpenStreetMaps Api dengan Media Leafletjs Berdasarkan Kategori Gedung Milik Pemerintahaan di Daerah Kota Bandung

Irwin Supriadi, Nessa Anindia Putri Siregar, Muhammad Refan Bagus Alfyansyah, Aditya Rimandi Putra

Sari


Abstrak: Di daerah Kota Bandung sering kali kita menemukan gedung-gedung dengan arsitektur beragam. Pembangunan dan pengelolaan infrastruktur di kota besar salah satu nya kota Bandung pasti memerlukan sistem yang mudah di akses oleh bidang terkait untuk aksebilitas dan manajemen data. Penelitian ini membangun sebuah sistem informasi geografis (SIG) menggunakan OpenStreetMap API dan Leaflet.js dengan memakai bahasa pemrograman PHP dan HTML, dan didukung oleh diagram rancangan seperti Use Case Diagram dan Activity Diagram untuk menggambarkan interaksi pengguna dan alur kerja sistem. Data akan disimpan dalam database MySQL, sehingga memudahkan pengelolaan informasi terkait gedung. Sistem ini di uji menggunakan metode black box testing. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa aplikasi sistem informasi ini dapat membantu dan mendukung inisiatif smart city pemerintah Kota Bandung untuk identifikasi, klasifikasi, dan visualisasi gedung-gedung milik pemerintah berdasarkan kategori tertentu, seperti gedung pendidikan, kantor pemerintahan, atau fasilitas kesehatan yang berfokus di Kota Bandung. Informasi yang diberikan meliputi foto bangunan, pengelolaan, letak bangunan, nomor SK, tanggal peresmian bangunan, luas bangunan, dan titik-titik lokasi milik pemerintah di wilayah Kota Bandung.

Kata kunci: OpenStreetMap, Leaflet.js, PHP, HTML, MySQL, SIG, Gedung Pemerintahan, Smart City

Abstract: In the Bandung City area, we often find buildings with diverse architecture. The development and management of infrastructure in big cities, one of which is Bandung, certainly requires a system that is easily accessible by related fields for accessibility and data management. This study develops a geographic information system (GIS) using the OpenStreetMap API and Leaflet.js using the PHP and HTML programming languages, and is supported by design diagrams such as Use Case Diagrams and Activity Diagrams to describe user interactions and system workflows. Data will be stored in a MySQL database, making it easier to manage information related to buildings. This system is tested using the black box testing method. The results of this study indicate that the application of this information system can help and support the smart city initiative of the Bandung City government for the identification, classification, and visualization of government-owned buildings based on certain categories, such as educational buildings, government offices, or health facilities that focus on the city of Bandung. The information provided includes photos of the building, management, location of the building, SK number, date of building inauguration, building area, and government-owned location points in the Bandung City area.

Keywords: OpenStreetMap, Leaflet.js, PHP, HTML, MySQL, SIG, Government Building, Smart City



Teks Lengkap:

PDF (Indonesia)
Diterbitkan: 2025-01-30


DOI: https://doi.org/10.47324/ilkominfo.v8i1.317

Article Statics

Abstract views : 76 times
PDF (Indonesia) download = 26 times

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License

_______________________________________________________________________________________________________________________

                  

          

______________________________________________________________________________________________________________________________

INFORMASI DAN KONTAK JURNAL LPPM AIKOM TERNATE

 

_________________________________________________________________________________________________________________________